Nostagia Sepatu Legendaris - Bagi anda yang pernah mengalami masa kecil dan masa remaja di era 80 atau era 90 tentunya akan mengenal jenis-jenis sepatu di bawah ini. Ada 4 jenis sepatu legendaris di era 80-90 yang admin ketahui. Mari kita sedikit nostalgia sepatu legendaris era 80-90 yang tentunya mengingat kenangan masa kecil kita yang bahagia dan tidak serumit sekarang. Hehe.. Mari Kita kenang sepatu-sepatu yang pernah legend di jamannya ini. Masih ingat sepatu big boss, sepatu capung? itulah dua diantaranya.
Sepatu DocMart
Sepatu model boot memang tak pernah ketinggalan zaman. Dan ada satu merek yang sangat terkenal pada masa sekitar tahun 90an akhir, menjelang Millennium baru, yaitu Dr. Martens.
Seperti dijelaskan di atas, sepatu Dr. Martens kebanyakan model boot, dan bahannya sendiri menggunakan kulit hewan. Baik cowok maupun cewek banyak yang menyukai sepatu merek ini.
Namun, harga sepatu DocMart (sebutan Dr. Martens) tak semurah sepatu-sepatu mainstream lainnya. Maka gak heran banyak barang KW beredar di pasaran. Namun barang KW sepatu jenis ini sangat laris dan banyak dipakai anak muda di kala itu.
Sepatu Big Boss
Waktu pertama kali sekolah TK, sepatu inilah yang menemani Saya sehari-hari. Dan ternyata banyak teman sekolah saya waktu TK yang juga memakai sepatu sama seperti yang saya pakai ini.
Sepatu model begini sangat nyaman dipakai. Bahan sepatu sendiri menggunakan kain seperti beludru. Warna sepatu ini yang saya tau cuma hitam. Gak tau juga kalo ada warna lain.
Alas sepatu Big Boss adalah dari bahan plastik yang dicampur karet. Tapi tapak sepatunya keras dan juga tipis.
Namun walaupun tapak atau sol sepatu Big Boss ini tipis Saya gak mengalami kendala atau masalah kaki sakit atau yang lainnya. Yang saya ingat adalah sepatu ini sangat nyaman dipakai sehari-hari.
Sepatu Capung
Pada masa sekitar 80-90an, Olahraga Bulutangkis Tanah Air mengalami masa keemasannya. Para pemain Putra & Putri Indonesia bergantian menjuarai berbagai ajang kejujuran Bulutangkis tingkat dunia.
Tak pelak, hal itu membuat Masyarakat Indonesia dihinggapi Badminton Fever. Bulutangkis menjadi olahraga kebanggaan Bangsa Indonesia. Di mana-mana orang-orang memainkan olahraga ini, baik di kota, sampai ke pelosok desa.
Dan, tahukah Juragans, sepatu yang paling banyak digunakan para Atlet Dadakan ini adalah sepatu yang bermerek "Dragonfly". Orang Indonesia lebih sering menyebut sepatu ini dengan sebutan "Sepatu Capung".
Oiya, ada satu trik yang sering digunakan pada pemilik sepatu Capung ini untuk membuat sepatunya selalu terlihat seperti baru. Yaitu dengan menggunakan Kapur Tulis.
Gak perlu dijelaskan panjang lebar, kayanya Juragans yang pernah punya sepatu ini udah pada tau caranya.
Sepatu Warrior
Saat memasuki SMP, di sekolah saya menerapkan peraturan tentang tata tertib pakaian dalam proses Belajar-mengajar di sekolah. Dan salah satu peraturan itu adalah "Wajib Memakai Sepatu Berwarna Hitam".
Dan pilihan Saya, (juga kebanyakan temen SMP Saya) jatuh kepada Sepatu bermerek " Warrior".
Sepatu ini berbahan kain dan di ujung jari kaki setiap sepatu terbuat dari bahan karet. Namun, saking larisnya sepatu ini, ternyata di pasaran terdapat banyak barang KW atau tiruan. Sehingga kalo kita gak teliti sebelum membeli, boleh jadi bakal mendapatkan barang yang tak sebagus kualitas aslinya.
Ciri khas lain sepatu ini yaitu bahannya sampai menutupi mata kaki si pemakai, dengan logo sepatu ini yang terletak di bagian mata kaki sebelah dalam.
Sepatu Bola "Super Cup"
Selain Bulutangkis, orang Indonesia juga sangat suka bermain Sepakbola. Walaupun prestasi Tim Nasional ataupun Klub-klub Sepakbola Indonesia tidak begitu banyak, tak menghalangi Masyarakat untuk berolahraga, terutama bermain Sepakbola.
Sedikit perbedaan tahun 80-90an dengan saat ini adalah dalam hal sarana berolahraga, terutama lapangan Sepakbola itu sendiri. Seingat saya, pada masa-masa sebelum tahun 2000an, orang banyak lebih sering bermain sepakbola di lapangan rumput yang besar, seperti kebanyakan ukuran lapangan sepakbola standar.
Karena itulah, untuk bermain di lapangan besar seperti itu dibutuhkan sepatu bola untuk melindungi kaki saat bermain sepakbola. Dan menurut pengamatan Saya waktu itu, Sepatu bermerek "Super Cup" menjadi pilihan banyak orang.
Sepatu ini boleh dibilang adalah bentuk tiruan atau KW dari sepatu bola Adidas model lawas. Yang menjadi pembeda adalah strip/garis melintang di sisi sepatu Super Cup berjumlah empat buah. Dan juga pul sepatu ini berjumlah 14. Empat buah di bagian belakang, dan sepuluh di sisi depan.
Nostalgia, sepatu bola petamaku.tks bapakku
BalasHapusMari ikutin promo khusus imlek hanya di S1288poker
BalasHapusAda promo yang sangat menarik di disni
PROMO ANGPAO IMLEK 2019
Pada kesempatan kali ini bagi-bagi Angpau kepada setiap member baru untuk berkesempatan mendapatkan promo hadiah imlek TO.
Info lebih lengkap,silahkan hubungi CS 24/7 kami melalui :
PIN BBM : 7AC8D76B
WA : 08122221680
Twitter : @S1288POKER
Kenapa hilang dari pasaran ya...!??
BalasHapusSaya pernah pake semua, makasih bos postinganya. Jadi inget masa muda ..hehehe
BalasHapus